Mempelajari cara berbicara bahasa Inggris dengan percaya diri sangat penting bagi siapa pun yang belajar bahasa ini. Tidak ada pengganti selain menggunakannya untuk berkomunikasi secara langsung dan dalam kehidupan nyata – dan tidak ada yang lebih seru. Apa pun level Anda, berikut merupakan cara berbicara bahasa Inggris dengan lebih baik dalam 10 langkah mudah:
-
Tirukan
Ketika sebagian besar orang bepikir tentang belajar bahasa Inggris, mereka berpikir tentang tumpukan buku, menghafalkan daftar kata dan belajar dengan kartu. Semua hal ini membantu dengan caranya sendiri dan tidak boleh diabaikan. Namun, banyak orang lupa – atau menghindari – sisi aktif pembelajaran bahasa – mengeksplorasi, bermain, mendengarkan, mendengarkan, dan mengulang kembali.
Studi menunjukkan bahwa menirukan adalah salah satu cara terbaik untuk meningkatkan keterampilan bahasa Anda. Mendengarkan orang lain dan mengulangi apa yang mereka katakan dan bagaimana mereka mengatakannya – bahkan intonasi, emosi dan pilihan kata – merupakan salah satu cara terkuat dan menyenangkan untuk membuat kemajuan.
-
Hindari belajar kata demi kata
Apakah Anda bosan menghafalkan daftar kata kerja dan merasa Anda masih tidak bisa berbicara dengan percaya diri? Inilah saatnya untuk mengganti strategi Anda. Kali ini, pelajari kalimat penuh – hal ini disebut pembelajaran berbasis chunk.
Pikirkan ekspresi baru sebagai unit yang tidak bisa dipisahkan. Dengarkan dan ulangi. Untuk sementara, lupakan tata bahasa atau arti dari setiap kata sampai ekspresi ini terasa alami.
Berpikir secara praktis dan “copy paste” apa yang Anda dengar. Ini berarti belajar ekspresi seperti “I need water” secara keseluruhan, dan tidak menerjemahkan kata demi kata dan mempelajari cara mengkonjugasikan kata kerja “to need” sebelum Anda melakukannya.
-
Gunakan segera apa yang Anda pelajari
Jika ada satu hal yang dinikmati otak Anda, itu adalah merasa bermanfaat. Otak kita tidak suka membuang waktu dengan informasi yang tidak kita gunakan. (Mungkin inilah mengapa Anda terus melupakan kata-kata bahasa Inggris yang Anda coba pelajari kemarin!)
Berikut adalah tip: bahkan saat Anda sendirian di kamar, hal pertama yang perlu Anda lakukan ketika melihat ekspresi atau frase baru di depan Anda adalah segera membacanya dengan keras. Ulangi beberapa kali sampai Anda bisa mengucapkannya tanpa melihat kertas. Jika Anda menuliskan tiga kalimat dengan kata tersebut, lebih baik lagi.Inilah saat ketika Anda berhenti menghafal dan mulai menggunakan bahasa Inggris!
-
Jadi seorang aktor
Aktor memiliki satu misi: mempelajari teks lalu membuat orang-orang percaya bahwa teks itu nyata. Mereka melakukannya dengan emosi,pengulangan, dan latihan. Jadi, mengapa Amda tidak terinspirasi oleh aktor favorit Anda dan melakukan hal yang sama?
Ada satu permainan. Ketika Anda sendirian, ambil selembar kertas dan tulis satu ekspresi bahasa Inggris – ekspresi apa saja yang ingin Anda pelajari. Sekarang, cobalah membacanya sampai Anda bisa mengucapkannya tanpa melihat kertas tersebut. Langkah berikutnya adalah mencoba mengucapkan ekspresi tersebut dengan emosi yang berbeda. Jangan takut untuk melebih-lebihkan! Setelah beberapa saat, Anda akan terbiasa dengan ekspresi tersebut tanpa harus memikirkannya.
-
Dengarkan orang lain sebanyak Anda berbicara
Banyak pelajar bahasa Inggris yang merasa kesulitan berbicara karena tiga alasan: mereka malu dengan aksen asing mereka, mereka tidak mengingat kata-kata kunci ketika mereka membutuhkannya, dan mereka tidak begitu paham ketika orang-orang merespon mereka, yang lalu mengarah ke situasi yang canggung.
Solusi: ekspos diri Anda ke sebanyak mungkin lagu, tayangan seri, dokumentari, aksen dan percakapan. Ini akan membantu Anda memahami bagaimana bahasa Inggris terdengar di negara-negara yang berbeda dan bagaimana bahasa Inggris diucapkan oleh orang-orang yang berbeda.
Bonus – dengan melakukan ini, Anda akan menyadari bahwa banyak orang asing di seluruh dunia yang memiliki aksen namun mereka masih mudah dipahami oleh penduduk setempat dan dapat berkomunikasi secara efektif. Jadi…mengapa Anda tidak? Aksen asing bukanlah akhir dunia – ini hanyalah bukti bahwa Anda berani untuk mempelajari sesuatu yang baru!
-
Dengarkan diri Anda sendiri dan dapatkan feedback dari penutur asli
Beberapa siswa bahasa Inggris sangatlah pemalu dan gugup sehingga mereka menunda berbicara tanpa batas waktu. Setelah berbulan-bulan belajar, mereka menyadari bahwa mereka tidak pernah mendengarkan mereka sendiri berbicara!After months of study, they realize they have never actually heard themselves speak! Penting untuk Anda mulai berlatih kalimat dasar dari hari pertama – dengan keras. Dengarkan diri Anda sendiri. Dengarkan bagaimana bahasa Inggris terdengar ketika Anda mengucapkannya.
Cara yang baik untuk memulai adalah mereka diri Anda membaca teks sederhana. Ini akan membantu Anda dalam dua cara. Pertama, Anda akan mulai merasa nyaman dengan suara bahasa Inggris yang keluar dari mulut Anda. Kedua, Anda dapat menyimpan rekaman tersebut untuk melihat kemajuan Anda ke depannya dan mengetahui betapa fantastisnya kemajuan Anda!
Belajar melalui imersi sangatlah kuat karena ini menjadikan seluruh hidup Anda kesempatan belajar – dan semakin banyak Anda menggunakan bahasa Inggris di suasana natural dengan penutur asli, semakin cepat kemajuan Anda.
Jika ini bukanlah pilihan, minta umpan balik terus-menerus dari guru lokal Anda, tutor atau penutur asli bahasa Inggris mana pun yang Anda kenal.
-
Menjadi visual
Pembelajaran visual sangatlah kuat – dan semakin populer. Penelitian menunjukkan bahwa gambar yang berkaitan dengan kata-kata membantu kita mengingat kembali dengan lebih efisien, dan ini berarti lebih sedikit kesulitan berbicara.
Lain kali ketika Anda ingin mengingat ekspresi baru, gunakan gambar Anda sendiri atau gambar yang Anda temukan di Google Images untuk merepresentasikan kosakata ini. Memilih gambar Anda sendiri untuk flashcard atau buku catatan merupakan kunci untuk mengingat kata-kata ini di kemudian hari!
-
Narasikan kehidupan Anda
Otak Anda cenderung lebih mengingat kosa kata baru jika Anda menerapkannya pada kehidupan Anda sendiri dan membuatnya sepribadi mungkin. Untuk alasan ini, cara yang cerdas adalah dengan menggunakan ekspresi yang baru saja Anda pelajari dan bertanya pada diri Anda sendiri “Bagaimana saya menerapkannya dalam situasi pribadi saya? Dalam konteks apa saya bisa melihat diri saya menggunakannya?”
Cara ini memiliki dua manfaat: pertama, Anda akan merasa pembelajaran Anda berguna dan mencegah rasa frustrasi. Kedua, Anda membuat hidup Anda lebih mudah karena ketika Anda perlu berbicara mengenai diri Anda, ingatan Anda dan pengalaman Anda, Anda akan siap karena Anda telah berlatih!
-
Mulai bernyanyi
Ilmu pengetahuan telah membuktikan bahwa bagian otak kita yang mengolah musik juga aktif ketika kita memproses bahasa. Siswa bahasa Inggris yang sering mendengarkan lagu berbahasa Inggris biasanya memiliki kemampuan pengucapan yang lebih baik dan lebih mudah dipahami penutur lain – bahasa Inggris dipahami dengan lebih natural. Berikut adalah daftar artis yang sebaiknya Anda dengarkan untuk memulainya.
Bernyanyi adalah cara yang fantastis untuk mendapatkan suasana hati yang baik dan meningkatkan kemampuan bahasa Inggris Anda pada saat yang sama. Lain kali ketika Anda menemukan lagu yang Anda sukai, cari lirik (teks) lagu tersebut di internet dan baca saat Anda mendengarkannya. Lalu, nyanyikan lagu tersebut. Perhatikan cara kata-kata tersebut diucapkan dan tirukan apa yang Anda dengar. Usahakan untuk semirip mungkin. Anda akan segera mendapati diri Anda tanpa sengaja menyanyikannya tanpa membutuhkan lirik.
-
Ketahui prioritas Anda
Tanyakan siapa saja: “Mengapa Anda belajar bahasa Inggris?” Jawabannya akan berbeda-beda, namun kebanyakan orang akan menjawab: “karena ingin mendapatkan pekerjaan yang lebih baik”, “karena saya ingin pindah ke London”, “karena pasangan saya berbicara bahasa Inggris”, atau “karena saya suka bahasa Inggris”.
Namun, apakah Anda akan mendengar seseorang berkata, “saya ingin berbicara bahasa Inggris karena saya ingin menjadi sempurna”? Mungkin tidak! Selalu ingat bahwa prioritas Anda haruslah komunikasi yang efisien, bukan kesempurnaan. Fokuslah untuk menyampaikan pesan Anda, dan ini berarti berbicara sesegera mungkin dan sebanyak mungkin.
Yuk Test kemampuan bahasa Inggrismu sudah sampai mana : klik disini